Pages

Sunday, December 07, 2008

He ain't heavy... he's MY DAD



Tanyakan padanya semua hal tentang peliputan gambar jurnalisme tv, dia akan membuatmu betah semalam suntuk mendengarkan pengalaman yang dimilikinya selama lebih dari 30 tahun menjadi cameraman.

Tanyakan tentang tempat-tempat di hampir seluruh bagian negara yang pernah dikunjunginya, kau akan menikmati setiap detil perjalanan yang pernah dilaluinya.

Tanyakan padanya tentang seni, latar belakangnya sebagai pelukis dan penari akan memperindah imajinasimu.

Tanyakan padanya tentang arti perjuangan, keberaniannya meninggalkan comfort zone untuk hijrah ke ibu kota serta kenekatannya meliput Desert War tak kalah oleh kisah kepahlawan manapun.

Tapi jangan tanyakan padanya soal per-gadget-an. SMS saja sampai sekarang dia malas mempelajarinya, apalagi komputer.

Makanya saya heran saat dia punya facebook. Ini pasti ulah salah satu anaknya.

No comments: